CRF250 Rally, Versi ”Jinak” Tunggangan Reli Dakar

By | 06.46 Leave a Comment

CRF250 Rally, Versi ”Jinak” Tunggangan Reli Dakar

Jumat, 20 Maret 2015 | 08:40 WIB
HondaHonda CRF250 Rally siap mengaspal dari Osaka, Jepang.
Osaka, KompasOtomotif – Honda memberikan pilihan baru untuk penyuka off-road dan petualangan. CRF250 Rally akan dibuka selubungnya dalam Osaka Motorcycle Show 2015, 20-22 Maret 2015. Inilah adik CRF450 Rally yang sukses mengoyak dominasi KTM di Dakar Rally dalam dua tahun terakhir.

Pada dasarnya, sepeda motor ini dibangun dari CRF250L, namun sudah ditambah dengan peranti yang digunakan untuk kebutuhan reli, termasuk bodi. Jika diamati, di bagian depan sudah ada tameng angin. Panel meter juga lebih rumit dan dilengkapi bermacam-macam fungsi.

Lampu depan tampak menggunakan LED. Ciri khas sepeda motor petualang, terdapat pelindung tangan. Terdapat fairing yang menutup bagian mesin, mencirikan sepeda motor untuk menjelajah dengan kecepatan tinggi di luar aspal. Bagian bawah mesin sudah diberi pelindung.
HondaTerdapat lampu sein dan kaca spion untuk dipakai di jalan raya.
Tidak ada penjelasan detail untuk mesin, namun kabarnya, jantung pacu dioprek dari milik keluarga Honda 250cc lain, namun dengan penyesuaian sana-sini untuk membuatnya berkarakter off-road. Jelas, bisa disebut CRF250 Rally menjadi ”versi jinak” kendaraan yang dipakai di Reli Dakar.

Menariknya, Honda memberikan lampu sein dan kaca spion. Artinya, sepeda motor ini bisa juga dipakai di jalanan. Tapi tentu pengendara harus mengganti ban yang lebih halus, atau dual purpose.
Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda

0 komentar: